Lembah Vegan (ValleVegan) adalah sebuah yayasan yang didirikan pada bulan Januari Tahun Emas 3 (2006) di sebuah daerah pedalaman dengan jarak tempuh 1 jam perjalanan dari Kota Roma. Daerah ini luasnya sekitar 11 hektar yang dibeli dari seorang peternak yang telah menutup usahanya. Petani itu juga menyerahkan seluruh ternaknya yang sebagian besar telah terserang penyakit. Kini ternak-ternak itu dipelihara dan dirawat oleh pendiri yayasan. Cakupan dari yayasan ini adalah hal-hal mengenai: alam, kebebasan hidup, gaya hidup vegan, dan kebebasan bagi hewan. Lembah Vegan merupakan simbol dari perubahan. Perubahan dari tempat penjagalan, perburuan, dan peternakan menjadi sebuah tempat yang bebas tanpa penderitaan dan eksploitasi.
|