Kasih dalam Tindakan
Taipei, Formosa
Mempromosikan Gaya Hidup Sehat
kepada Para Lansia Oleh Grup Berita Taipei (Asal dalam bahasa China)
Pada bulan Juni Tahun Emas 3, para inisiat dari Taipei menyumbangkan buku-buku Guru, majalah Berita, dan selebaran ‘Cara Hidup Alternatif’ kepada Pusat Perawatan Lansia Zhao Ru di Mu Zha. Pada tanggal 26 Juni, Center Taipei menyelenggarakan sebuah seminar untuk mempromosikan suatu gaya hidup dan pola makan sehat kepada para lansia atas permintaan Tsai Yin, pengawas dari pusat perawatan tersebut. Dokter Chen Weihua dari Rumah Sakit Umum Tiga-Rangkaian-Perawatan (Tri-Service General Hospital) menguraikan pentingnya pola makan vegetarian dan membahas topik tersebut dari berbagai aspek serta menjelaskan pengaruh yang merugikan dari pola makan daging. Ia membahas lebih lanjut mengenai 3 prinsip kesehatan: pola makan vegetarian, olah raga yang cocok, dan juga melatih diri, serta bermeditasi. Ia menjelaskan teori yang mendalam tersebut dengan menggunakan bahasa sehari-hari kepada para lansia yang berjumlah lebih dari seratus orang. Mereka mendengarkannya dengan saksama serta mengajukan banyak pertanyaan. Kemudian, selama 20 menit, seorang inisiat membimbing mereka melakukan olah raga yang terdiri dari 8 bagian. Para lansia dengan mudah mempelajari gerakan-gerakan yang sederhana itu dan dengan senang hati mempraktikkannya. Mereka juga menyaksikan kaset video Guru yang menjawab berbagai pertanyaan dalam sebuah ceramah. Kegiatan tersebut berakhir setelah pemutaran video. Pengawas Tsai juga meminta agar kami menyusun acara untuk mengajarkan jenis meditasi sederhana kepada para lansia tersebut di kesempatan yang lain karena mereka telah duduk selama lebih dari 2 jam. Namun demikian, seorang lansia tetap duduk dan enggan untuk meninggalkan ruangan. Ia ingin belajar meditasi. Nenek Deng tampak seperti baru berusia 60 atau 70 tahun, tetapi ia sebenarnya telah berusia 84 tahun! Seorang pria yang berdiri dekat pintu bergabung dengan Nenek Deng untuk mempelajari Metode Kemudahan. Nenek Deng mengatakan bahwa ia merasa nyaman setelah bermeditasi. Beberapa hari kemudian, kami memberinya sebuah CD Guru yang berisi lagu pujian Buddhis. Nenek Deng telah terbiasa untuk melantunkan Sutra Buddhis sebelumnya, maka sekarang ia melantunkannya bersama dengan suara Guru. Nenek Deng mengatakan bahwa ia dapat berkonsentrasi dengan baik saat ia bermeditasi dengan memutarkan CD Guru. Ia sangat gembira saat mendengarkan lagu pujian Buddhis yang dibawakan oleh Guru dari kedua alat pengeras suara miliknya; salah satu pengeras suara pernah rusak sebelum Tahun Baru Imlek di bulan Januari. Upaya lain yang dilakukan oleh Center Taipei untuk mendorong para lansia bervegetarian adalah dengan mempersiapkan 200 kotak makanan ringan vegetarian untuk pesta ulang tahun yang diselenggarakan di pusat perawatan pada tanggal 29 Juli. Pusat perawatan itu memesan 2 buah kue tanpa telur sebagai dukungan terhadap promosi yang dilakukan oleh para inisiat setempat tentang pola makan vegetarian yang welas asih. Rekan-rekan sepelatihan membawa beberapa poster ‘Cara Hidup Alternatif’ yang berukuran besar. Poster-poster itu ditempelkan oleh Direktur Tsai beserta stafnya di tempat-tempat yang mudah terlihat di aula tersebut. Kami menyarankan agar DVD “Pahlawan Sejati” ditayangkan sebanyak mungkin di aula itu. Kami juga menyarankan agar mengundang para ahli masak untuk memeragakan cara memasak masakan vegetarian sehingga dapat meningkatkan keterampilan memasak koki di tempat itu. Semoga langkah ini akan mendorong para lansia untuk memilih pola makan vegetarian. Pusat Perawatan Zhao Ru itu tergabung dengan Jaringan Pusat Perawatan Heng-an. Wakil Pimpinan Jaringan Pusat Perawatan, Lin Xiuxia dan Direktur Gong Suying, Pimpinan Apartemen Lansia Yangming, hadir dalam acara tersebut dan sependapat dengan isi poster itu. Mereka mengambil beberapa poster untuk ditempelkan di yayasan mereka. Direktur Gong Suying sangat memuji perilaku Guru yang anggun. Ia membaca majalah Berita dengan saksama. Saat menatap gambar Guru, ia berseru: “Cantik!” Baginya, Guru memancarkan kecantikan batin-Nya.
|