Penghargaan Kepemimpinan Cemerlang
di Dunia
 

Dedikasi Kasih dari Satu Orang
Memberi Manfaat
Bagi Kehidupan Orang Banyak

 

Oleh Grup Berita Virginia (Asal dalam bahasa Inggris)

Pada tanggal 12 Februari Tahun Emas 4 (2007), rekan-rekan inisiat dari Center Virginia mengunjungi Arlington, Virginia, untuk memberi Penghargaan Kepemimpinan Cemerlang di Dunia kepada Dr. Jane Goodall atas upayanya yang luar biasa dan atas kepemimpinannya yang tercerahkan. Selain piagam, mereka juga menyerahkan surat ucapan selamat dari Guru dan selembar cek sebesar 10.000 dolar untuk organisasi kemanusiaan nirlaba yang ia bentuk, Jane Goodall Institute for Wildlife Research, Education and Conservation.

Kami amat terpesona oleh berbagai foto dari pekerjaan Dr. Goodall dan patung simpanse pada pintu masuk institut tersebut. Mereka menandakan kesederhanaan dan dedikasi yang dalam. Seperti yang diperkenalkan dalam majalah Berita No.174, Dr. Goodall adalah orang yang paling ahli dalam hal simpanse, dan penelitiannya telah mengubah persepsi ilmiah mengenai hubungan antara manusia dengan hewan. Bukunya yang baru diterbitkan, “Harvest for Hope: A Guide to Mindful Eating", juga mempromosikan vegetarisme serta mengubah cara pandang orang dalam memproduksi dan mengonsumsi makanan. Ia menawarkan banyak cara untuk menciptakan perubahan positif bagi masa depan anak-anak kita dan planet ini.

 

Bill Johnston (kanan), presiden dari Jane Goodall Instute, menerima piagam Penghargaan Kepemimpinan Cemerlang di Dunia atas nama Jane Goodall bersama surat Guru serta sebuah cek sebesar 10.000 dolar.

 

Selama bertahun-tahun, Dr Goodall telah menjadi seorang pelestari lingkungan dan aktivis sosial. Beliau telah mengajak masyarakat untuk melindungi hewan dan lingkungan serta mempromosikan pendidikan kemanusiaan bagi anak-anak muda. Pada tahun 1977, ia mendirikan Jane Goodall Institute for Wildlife Research, Education and Conservation untuk memberikan dukungan dalam bidang penelitian simpanse liar. Saat ini, misi dari Jane Goodall Institute adalah meningkatkan kesadaran masyarakat untuk melakukan tindakan yang penuh kasih serta bekerja untuk memperbaiki lingkungan tempat tinggal semua makhluk hidup. Institut tersebut telah memimpin dalam upaya melindungi simpanse dan habitat mereka. Institut itu juga telah dikenal secara luas atas pendirian pusat pelestarian yang inovatif dalam masyarakat serta program-program pengembangan di Afrika, maupun program pendidikan Akar & Tunas (Root & Shoot), yang sekarang ada di 70 negara lebih.

Meskipun mempunyai jadwal yang sangat sibuk dan proyek yang tidak terhitung jumlahnya, Dr. Goodall selalu terlihat sangat damai. Jawaban dari ketenangan itu tercatat pada buku karangannya yang berjudul, 'Reason for Hope: A Spiritual Journey'. Dalam buku ini, ia menyinggung salah satu dari pengalaman yang ia alami saat mengunjungi sebuah gereja; dimana ia mendengar musik batin yang membawanya pada perasaan damai yang abadi. Ia yakin bahwa pengalaman spiritual batin ini dan pengalaman suara batin yang damai lainnya telah menghubungkannya dengan kekuatan Tuhan, mengilhaminya untuk bekerja sebagai duta Tuhan untuk menyebarkan kepada dunia bahwa umat manusia seharusnya memiliki hubungan yang layak dengan kerajaan binatang. Dengan keyakinan yang kuat kepada Tuhan dan hati yang murni terhadap sesama makhluk, telah mendorongnya untuk melakukan semua pekerjaan tanpa pamrih ini. Dr. Goodall adalah contoh yang luar biasa dari seseorang yang penuh kasih, berani, dan rendah hati. Ia telah menerima banyak penghargaan, termasuk Penghargaan Raja Gandhi untuk Anti-kekerasan (Gandhi King Award for Nonviolence). Pada bulan April tahun 2002, Sekretaris-Jenderal Annan menyebut Dr. Goodall sebagai seorang “Duta Kasih” PBB. Dia juga telah memublikasikan berbagai buku, baik untuk orang dewasa maupun anak-anak.

Karena jadwal Dr. Goodall yang sibuk, maka beliau tidak bisa menghadiri pemberian penghargaan tersebut. Wakil Presiden Komunikasi menerima kami dengan sambutan hangat dan ramah sementara kami menanti untuk bertemu dengan Bill Johnston, presiden Jane Goodall Institute. Saat menerima penghargaan atas nama Dr. Goodall, Johnston berkata, “Ini adalah sebuah kehormatan yang luar biasa, dan uang tersebut akan membantu Institut ini untuk menciptakan mata pencaharian yang menopang hidup di seluruh penjuru dunia.”

Setelah pemberian penghargaan itu, seorang anggota Center Virginia mendapat kesempatan berbicara dengan Johnston tentang Jane Goodall Institute. Johnston dengan bangga mengakui bahwa tahun ini adalah peringatan ke-30 institut tersebut dan memberitahukan bahwa berbagai kegiatan di seluruh penjuru dunia diadakan untuk merayakan semua pencapaian besar institut tersebut dalam hal perlindungan simpanse sampai dengan melindungi hutan di seluruh Afrika. Ia menjelaskan bahwa perambahan hutan adalah ancaman terbesar terhadap simpanse dan memicu perdagangan daging. Pemburu datang membunuh dan memakan daging binatang, termasuk simpanse. Johnston juga mengingatkan kami bahwa Dr. Goodall adalah seorang vegetarian dan Dewan Direksi selalu dijamu dengan makanan vegetarian.

Johnston lalu melanjutkan perkataannya bahwa Dr. Goodall sangat mencintai anak-anak dan pendidikan. Dia menciptakan program Akar & Tunas untuk mendidik anak-anak dari segala umur demi membantu masyarakat mereka sendiri, membantu para hewan, serta membantu melestarikan lingkungan. Simbol dari nama tersebut adalah akar yang akan membuat landasan yang kuat sementara tunas bisa memecahkan beton untuk menggapai matahari. Sebagai catatan akhir, Johnston mengatakan, “Tak seorang pun yang bisa menggantikan Jane. Dia adalah satu-satunya.” Saat kami meninggalkan gedung itu, kami semua merasa mendapat kehormatan dan terberkahi karena telah menjadi bagian dari peristiwa ini.

Untuk informasi yang lebih terperinci, silakan mengunjungi situs web berikut ini:
http://www.janegoodall.org/
http://www.rootsandshoots.org/